Upacara Mewinten Jero Mngku dan Prajuru Dulun Desa serta acara Mejaya Jaya Pakis Desa Adat Bugbug.

Upacara Pawintenan Prajuru Dulun Desa Baru

Sesuai dengan hasil rapat yang dilakukan oleh Paruman Panitia dan diikuti oleh para Jero Mangku, staff pimpinan prajuru yang dilaksanakan pada tgl 8 Mei 2022, yang menyepakati untuk diselenggarakan upacara pawintenan, mesepuh untuk para pemangku dan prajuru dulun desa adat bugbug (yang baru diangkat oleh KDA), dane serati (tukang banten) serta upacara mejaya-jaya paiketan krama istri desa adat bugbug.

Upacara pawintenan dan mejaya jaya di puput oleh Ida Pedanda Gede Putra Tamu dari Griya Bungaya, Karangasem.

Pada acara tersebut, dane KDA Jero Nyoman Purwa Arsana telah menyampaikan harapan agar semua para pengayah desa adat Bugbug baik Nayaka, Jero Mangku, prajuru dulun desa , dan lain-lain agar mendapatkan keselamatan/kerahayuan dalam menjalankan tugas tugas untuk desa adat Bugbug.

Kedepan Jero Nyoman Purwa akan terus merangkul putra putri terbaik desa Bugbug yang memiliki pengalaman intlek seperti, Profesor, Dosen, Doktor, Manager sector pariwisata dan lain-lain untuk dilibatkan dalam membangun desa adat Bugbug.

Acara tersebut telah berjalan dengan baik sesuai dengan harapan yang telah dilaksanakan pada Redite umanis warigadean, minggu 15 Mei 2022. Dumogi ngemolihang kerahayuan.

Open chat
1
Scan the code
Hello 👋
Can we help you?